Kegiatan Silaturahmi Kamtibmas Kapolsek Karangjaya ke Mako Koramil Cineam

    Kegiatan Silaturahmi Kamtibmas Kapolsek Karangjaya ke Mako Koramil Cineam

    Kegiatan Silaturahmi Kamtibmas Kapolsek Karangjaya ke Mako Koramil Cineam

    Cineam, 10 Desember 2024 – Dalam rangka mempererat sinergitas antara TNI dan Polri di wilayah hukum Polsek Karangjaya, Kapolsek Karangjaya Iptu Toni bersama Ps. Kanit Samapta Polsek Karangjaya melaksanakan kegiatan silaturahmi Kamtibmas ke Mako Koramil Cineam, Kabupaten Tasikmalaya. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keharmonisan dan meningkatkan kerja sama antara kedua institusi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Karangjaya.

    Kegiatan silaturahmi tersebut berlangsung pada hari Selasa, 10 Desember 2024, mulai pukul 13.00 WIB hingga selesai, di Mako Koramil Cineam, Kabupaten Tasikmalaya. Dalam kesempatan ini, Kapolsek Karangjaya Iptu Toni beserta Ps. Kanit Samapta Polsek Karangjaya bertemu langsung dengan Danramil Cineam dan Danpos Ramil Karangjaya. Pertemuan berlangsung lancar, kondusif, dan penuh dengan rasa kekeluargaan.

    Kapolsek Karangjaya Iptu Toni menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk menjaga kekompakan dan mempererat hubungan antara TNI dan Polri dalam rangka menjaga keamanan di wilayah Karangjaya. "Silaturahmi ini tidak hanya sekadar mempererat hubungan kami, tetapi juga menjadi momentum untuk saling mendukung dalam menjaga ketertiban masyarakat dan memberikan rasa aman kepada warga, " ujar Iptu Toni.

    Ia menjelaskan, hal ini dimaksudkan agar Terciptanya sinergitas yang kuat antara TNI dan Polri, Terjalinnya komunikasi yang harmonis antara TNI dan Polri di wilayah hukum Polsek Karangjaya.

    Dengan kegiatan silaturahmi ini, diharapkan hubungan TNI dan Polri semakin solid, sehingga dapat lebih efektif dalam menghadapi tantangan keamanan dan menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah Karangjaya.

    Tasikmalaya Kota

    Tasikmalaya Kota

    Artikel Sebelumnya

    Sinergitas TNI-Polri Polsek Mangkubumi Gotong...

    Artikel Berikutnya

    Cipta Kondisi Pasca Pilkada, Polsek Sukaratu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Rustika Herlambang Apresiasi Polri Raih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik, Bukti Komitmen Transparansi
    Bhabinkamtibmas Polsek Jamanis Hadiri Monev di Desa Condong
    Kapolsek Manonjaya Hadiri Apel Bersama dalam Rangka Fakta Integritas Pernyataan Anti Narkoba Jajaran Batalyon D Pelopor Satuan Brimob Polda Jabar
    Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025
    Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Cineam Intensifkan Patroli Siang dan Sampaikan Pesan Kamtibmas
    Bhabinkamtibmas Polsek Tamansari Sambang Warga Binaan Kel. Sukahurip, Pantau Kegiatan Ketahanan Pangan
    Bhabinkamtibmas Polsek Rajapolah  Laksanakan Sambang dan Silaturahmi di Budidaya Hidroponik Selada Bokor Terkait Program Ketahanan Pangan di Desa Sukaraja
    Curah Hujan Tinggi, Polisi di Kota Tasikmalaya Tingkatkan Patroli Antisipasi Banjir dan Pohon Tumbang.
    Bhabinkamtibmas Polsek Sukaratu Lakukan Monitoring Penyaluran Cadangan Bantuan Pangan (CBP) di Desa Sukagalih
    POLSEK RAJAPOLAH POLRES TASIK KOTA POLDA JABAR, MELAKSANAKAN PATROLI  ANTISIPASI GANGGUAN KAMTIBMAS
    Patroli Malam.dan Sambang Warga,  Polsek Cihideung Sampaikan Himbauan Kamtibmas Pasca Pilkada Serentak
    Mutasi Pama Polres Tasikmalaya Kota, Kasat Narkoba dan Kapolsek Dirotasi
    Sinergitas TNI-Polri Polsek Rajapolah, Pantau Langsung Pendistribusian Logistik Pilkada Kabupaten Tasikmalaya
    Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Divhumas Polri Gelar Donor Darah Bersama Media.
    Bhabinkamtibmas Kel. Setiawargi Polsek Tamansari Polres Tasik Kota melaksanakan sambang silaturahmi kepada warga binaan
    Patroli Obvit Polsek Mangkubumi, Antisipasi Gangguan Kamtibmas
    Bhabinkamtibmas Polsek Sukaratu Lakukan Monitoring Penyaluran Cadangan Bantuan Pangan (CBP) di Desa Sukagalih
    Bhabinkamtibmas Kel. Setiawargi Polsek Tamansari Polres Tasik Kota melaksanakan sambang silaturahmi kepada warga binaan
    Mutasi Pama Polres Tasikmalaya Kota, Kasat Narkoba dan Kapolsek Dirotasi
    Penyampain Materi Bahaya Penyalah gunakan NAPZA pad giat Sosialisasi P4GN di Kec. Tamansari* 

    Ikuti Kami